Ambon, Kapatanews.com – SMA Negeri 1 Ambon dalam meningkatkan kualitas Guru, kembali melaksanakan Pelatihan Google Certified Educator Level 1 . Dilansir dari situs resmi www sman 1ambon.sch.id, kegiatan ini dilaksanakan pada Selasa (8/07/2025) dan diikuti oleh 59 Guru SMA Negeri 1 Ambon.
Berlangsung di ruang Lab Komputer SMA Negeri 1 Ambon, Kegiatan ini merupakan hari pertama Pelatihan Google Certified level 1 dan di buka oleh Kepala SMA Negeri 1 Ambon Dra E. Laturiuw,M.Si.
Dalam sambutannya Laturiuw berharap semua peserta dapat mengikuti pelatihan ini untuk persiapan mengikuti Ujian Level 1 Google Certified. Pelatihan Google Certified Educator Level 1 adalah merupakan program persiapan sertifikasi Google for Education dasar yang dirancang untuk guru yang ingin meningkatkan kemampuan mereka dalam menggunakan alat Google Workspace for Education di kelas., ungkapanya
Dalam penjelasaannya ia menegaskan, Sertifikasi ini juga merupakan pembuktian bahwa seorang guru harus memiliki keterampilan dasar dalam menggunakan berbagai tools/aplikasi Google untuk mendukung proses belajar mengajar
Dirinya mengatakan kegiatan pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan Keterampilan guru serta membantu pengembangan diri guru dalam menghadapi era yang serba digital dan pengembangan di bidang teknologi pendidikan serta meningkatkan kepercayaan diri dalam mengajar.
Diakhir sambutannya sebagai Kepala Sekolah, Laturiuw berharap kedepannya , Para Guru terus meningkatkan kemampuan dan ketrampilan masing-masing dengan memanfaatkan teknologi dengan baik agar dapat meningkatkan kualitas pembelajaran ,tegasnya. (KN-09)